Sistem Pernapasan pada Katak







Sistem Pernapasan pada Katak

Mulai muda hingga dewasa, katak mempunyai alat
pernapasan yang berbeda-beda. Saat masih berudu, insang
digunakan katak untuk mengambil dan mengeluarkan oksigen.
Kira-kira umur 12 hari, katak akan menggunakan insang dalam
sebagai alat pernapasan. Sesudah dewasa, alat pernapasan insang
akan diganti dengan paru-paru. Saat di air, katak tersebut
bernapas menggunakan permukaan kulitnya. Selain itu, katak
juga menggunakan alat pernapasan rongga mulut yang berupa
glotis.
Pada tubuh katak, tulang rusuk dan sekat diafragma tidak
dapat temui perannya dalam pernapasan. Akan tetapi, peran tersebut
digantikan oleh otot rahang bawah, otot sterno hioideus, otot genio
hioideus, dan otot perut.
Saat menggunakan paru-paru, mekanisme pernapasan katak berlangsung
dalam dua fase, yaitu fase inspirasi dan fase ekspirasi. Ma singmasing
fase ini terjadi dalam keadaan mulut tertutup.
Terjadinya fase inspirasi diawali dengan tertutupnya celah tekak
dan mulut. Selanjutnya otot rahang bawah mengendur dan otot sterno
hioideus berkontraksi, sehingga rongga mulut membesar. Keadaan
tersebut membuat, udara dari luar masuk ke dalam rongga mulut dan
hulu tenggorokan melalui koane. Kemudian, sekat akan menutup
koane. Oleh kontraksi otot rahang bawah dan otot genio hioideus,
rongga mulut menjadi kecil. Akibatnya, tekanan di dalam rongga mulut
menjadi besar. Adanya perbedaan tekanan udara, membuat udara masuk
menuju celah-celah yang terbuka (faring) dan dilanjutkan menuju
paru-paru. Oleh karenanya, pertukaran oksigen dan karbondioksida
terjadi.
Fase ekspirasi akan terjadi bila otot rahang bawah mengendur, sementara
otot sterno hioideus dan otot perut berkontraksi. Akibatnya,
udara dalam paru-paru tertekan keluar. Udara tersebut akan masuk
ke dalam rongga mulut. Berikutnya, celah tekak menutup dan koane
membuka. Otot rahang bawah berkontraksi dan diikuti otot genio
hioideus. Akibatnya, rongga mulut mengecil. Mengecilnya rongga
mulut menjadikan karbon dioksida keluar dari tubuh katak. 
Sistem Pernapasan pada Katak 9out of 10 based on 10 ratings. 9 user reviews.

Terimakasih telah Berkunjung dan Semoga Bermanfaat..


Tetap Update dan Dukung Saya Berbagi dengan
⇧⇧⇧ klik Tombol LIKE DI ATAS ⇧⇧⇧
☺☺☺ TERIMAKASIH ☺☺☺

BACA JUGA !!!!

1 comment:

  1. informasi yang sangat inovatif dan penuh inspiratif. kebanyakan blog yang saya kunjungi isinya tidak sebagus ini. saya merasa puas dengan apa yang di sajikan dalam blog ini. thanks gan.

    ReplyDelete