Pengertian, ciri-ciri, dan contoh paragraf persuasif





paragraf persuasif adalah paragraf yang berusaha memengaruhi dan membujuk
pembaca untuk bersikap atau melakukan sesuatu sesuai keinginan penulis.
Paragraf ini disajikan secara menarik dan meyakinkan pembaca
bahwa pengalaman yang disiratkan itu merupakan suatu hal yang
amat penting.
Ciri-ciri paragraf persuasif, antara lain sebagai berikut.
a. Tulisan jelas dan tertib; maksud dan tujuan penulis dinyatakan
secara terbuka atau dikemukakan dengan jelas.
b. Tulisan hidup dan bersemangat; segala sesuatu yang disyaratkan
mempunyai daya tarik yang kuat.
c. Tulisan atau apa yang dikemukakan beralasan kuat dan didasarkan
atas fakta-fakta serta penalaran-penalaran.
d. Tulisan bersifat dinamis, artinya dapat memanfaatkan ungkapanungkapan
yang hidup.

beberapa contoh paragraf persuasif beberapa contoh paragraf persuasi
Paragraf 1
Kata orang bijak, dengan seni, hidup ini menjadi bertambah
indah. Dengan ilmu pengetahuan dan teknologi, hidup menjadi
mudah. Akan tetapi, yang membuat kita terarah adalah agama.
Agama adalah kata kunci dalam kehidupan. Masyarakat Tarakan
adalah masyarakat heterogen. Di sana ada pemeluk Islam,
Kristen, Katolik, Buddha, dan Hindu. Marilah kita berjalan
bersama karena Islam mengajarkan pentingnya hablum minanas.
Dalam konteks kita sebagai mayoritas, marilah umat Islam
menjadi suri teladan yang baik bagi umat agama yang lain.

Paragraf 2
Kita mewajibkan anak-anak muslim mengikut TK Al-
Quran. Sebelumnya, guru-guru TK sudah diberikan insentif.
Dulu besarnya Rp25 ribu per orang, sekarang sudah Rp100 ribu
dan mudah-mudahan tahun ini bisa dinaikkan lagi. Begitu juga,
madrasah-madrasah tsanawiyah, aliyah, dan lainnya kita bantu.
Yayasan yang bersifat keagamaan marilah kita dukung. Ini
semua dimaksudkan supaya masyarakat lebih berkiprah dalam
memajukan pembangunan. Intinya, pemerintah harus mampu
memberikan pelayanan dasar kepada masyarakat. Mulai dari
peningkatan mutu pendidikan, kesejahteraan guru, pengelolaan
air bersih, pelestarian lingkungan, hingga sarana dan prasarana
transportasi.

No comments:

Post a Comment