Pengertian, Artikel, dan Contoh Perilaku Qanaah





Pengertian, Artikel, dan Contoh Perilaku Qanaah
1. Pengertian dan Contoh Qanaah
Qanaah merupakan sikap rela menerima atau merasa cukup dengan
apa yang didapat serta menjauhkan diri dari sifat tidak puas dan merasa
kekurangan yang berlebih-lebihan. Qanaah muncul dalam kehidupan
seseorang berupa sikap rela menerima keputusan Allah Swt. yang berlaku
bagi dirinya. Sikap ini muncul bukan dari sikap pasif menunggu tanpa
berbuat yang terbaik. Sikap ini muncul dari keyakinan yang kuat kepada
Allah Swt. setelah berusaha sebaik mungkin.
Orang yang memiliki sikap qanaah sadar bahwa untuk mencapai
suatu keinginan, harus dilakukan dengan usaha. Usaha yang dilakukan
pun bukan sekadar berusaha tanpa perencanaan dan kesungguhan.
Ketika hasil dari usaha tersebut belum sesuai dengan keinginan, orang
yang qanaah menerimanya dengan ikhlas, rida, dan lapang dada.
Misalnya, ketika menghadapi ulangan kalian telah belajar sungguhsungguh
dan berdoa serta bertawakal kepada Allah Swt. Akan tetapi,
hasil
ulangan tersebut tidak sesuai dengan keinginan. Kita harus
menerimanya
dengan ikhlas.
Sikap qanaah terkait erat dengan sikap syukur kepada Allah Swt.
Perbedaannya sikap qanaah lebih menekankan rasa rela menerima
ketentuan Allah swt, sementara syukur lebih menekankan rasa terima
kasih dan harapan kepada Allah Swt. Kedua sikap ini berjalan beriringan
dalam setiap kejadian. Misalnya dalam masalah rezeki.
Perbedaan dalam masalah rezeki menuntut setiap orang untuk melatih
sikap qanaah dan sekaligus syukur. Bagi mereka yang berlapang rezeki,
sikap qanaah ditunjukkan dengan hidup sederhana dan bersyukur
dengan cara berbagi karunia Allah Swt. kepada saudara yang masih
kekurangan. Bagi mereka yang bersempit rezeki, sikap qanaah muncul
dengan rasa rela menerima keadaan yang diberikan Allah Swt. dan
bersyukur dengan berusaha lebih keras lagi menyongsong karunia-Nya.
Contoh qanaah dapat ditemukan dalam uraian berikut. Arif hendak
mengikuti lomba badminton antarsekolah. Oleh karena itu, ia berlatih keras
dan tidak lupa memohon keberhasilan usahanya. Sewaktu pertandingan
berlangsung Arif berusaha sekuat tenaga untuk memenangkan pertandingan.
Dia mengeluarkan seluruh kemampuannya, tetapi apa daya dia harus kalah.
Kekalahan tersebut diterima dengan lapang dada dan ikhlas.
2. Berperilaku Qanaah dalam Keseharian
Perilaku qanaah harus diteladani kemudian diterapkan dalam
kehidupan. Qanaah merupakan perilaku terpuji yang membawa banyak
manfaat bagi kehidupan. Perilaku qanaah dapat diterapkan dengan
melakukan hal-hal berikut.
a. Bersyukur terhadap nikmat Allah Swt.
b. Berusaha sekuat tenaga untuk menggapai keinginan.
c. Menerima ketentuan Allah Swt. dengan ikhlas setelah usaha dilakukan
dengan maksimal.
d. Mengingat dan memikirkan nikmat yang dikaruniakan Allah Swt.
kepada kita.
Perilaku qanaah akan membawa kita mudah  meraih kesuksesan.
Orang yang qanaah bersikap wajar dalam menghadapi sesuatu, baik yang
menyenangkan maupun menyedihkan. Ia tidak mau larut dalam
kesedihan ataupun lalai dalam kegembiraan. Berperilaku qanaah dalam
keseharian perlu diterapkan pada saat mendapatkan rezeki, ditimpa
musibah, meraih prestasi, atau mendapatkan kegagalan.
Pengertian, Artikel, dan Contoh Perilaku Qanaah 9out of 10 based on 10 ratings. 9 user reviews.

Terimakasih telah Berkunjung dan Semoga Bermanfaat..


Tetap Update dan Dukung Saya Berbagi dengan
⇧⇧⇧ klik Tombol LIKE DI ATAS ⇧⇧⇧
☺☺☺ TERIMAKASIH ☺☺☺

BACA JUGA !!!!

No comments:

Post a Comment