contoh dan pengertian osmosis







contoh dan pengertian osmosis

Pada hakikatnya, osmosis merupakan suatu proses difusi.
Osmosis adalah difusi dari tiap pelarut melalui suatu selaput
yang permeabel secara diferensial. Pelarut universal adalah air.
Jadi, dapat dikatakan bahwa osmosis adalah difusi air melalui
selaput yang permeabel secara diferensial dari pelarut
berkonsentrasi tinggi (banyak air) ke pelarut yang berkonsentrasi
rendah (sedikit air). Proses osmosis akan berhenti jika
konsentrasi di dalam dan di luar sel telah seimbang.
Bila sel memiliki konsentrasi zat terlarut lebih tinggi (sedikit
air atau hipertonik) daripada di luar sel, maka air yang ada di
luar sel akan masuk ke dalam sel. Peristiwa masuknya air ke
dalam sel tersebut dapat mengakibatkan pecahnya sel pada sel
hewan (hemolisis). Sedangkan, pada sel tumbuhan, sel hanya
akan menggembung karena ditahan oleh dinding sel.
Konsentrasi air yang tinggi di luar sel disebut hipotonik.
Sedangkan, bila sel memiliki konsentrasi
zat terlarut lebih rendah (banyak air)
daripada di luar sel, maka air yang ada di
dalam sel akan keluar sel. Keluarnya air
dari sel akan mengakibatkan sel mengerut.
Pada sel hewan, mengerutnya sel ini disebut
krenasi, sedangkan pada sel tumbuhan
disebut plasmolisis.
contoh dan pengertian osmosis 9out of 10 based on 10 ratings. 9 user reviews.

Terimakasih telah Berkunjung dan Semoga Bermanfaat..


Tetap Update dan Dukung Saya Berbagi dengan
⇧⇧⇧ klik Tombol LIKE DI ATAS ⇧⇧⇧
☺☺☺ TERIMAKASIH ☺☺☺

BACA JUGA !!!!

2 comments:

  1. informasi yang sangat inovatif dan penuh inspiratif. kebanyakan blog yang saya kunjungi isinya tidak sebagus ini. saya merasa puas dengan apa yang di sajikan dalam blog ini. thanks gan.

    ReplyDelete