Struktur dan Fungsi Antibodi Lengkap







Struktur dan Fungsi Antibodi

Antigen merupakan protein dan permukaan polisakarida berbagai
mikroba, jaringan cangkokan yang tidak cocok, ataupun sel-sel darah
yang ditransfusikan. Selain itu, antigen dapat pula berwujud protein
asing seperti racun lebah atau serbuk sari yang dapat menyebabkan
alergi atau hipersensitivitas.
Sebuah antigen mempunyai bagian pada permukaan suatu organisme
atau substansi tertentu yang dapat berikatan dengan antibodi.
Bagian tersebut dinamakan epitop atau determinan antigenik. Semua
epitop tentu akan berikatan dengan antibodi yang sesuai. Sehingga permukaan
bakteri, misalnya, yang berperan sebagai antigen seluruhnya
dapat ditutupi oleh banyak jenis antibodi.
Antibodi merupakan protein terdiri atas satu atau lebih molekul
yang berbentuk huruf Y. Empat rantai proteinnya disusun oleh ikatan
sulfi da. Dua rantai berat yang identik merupakan batang dan sebagian
lengan Y. Sedangkan dua rantai ringan yang identik berada pada bagian
lainnya. Pada kedua molekul berbentuk Y terdapat daerah variable (V)
rantai berat dan rantai ringan. Dinamakan seperti itu karena pada bagian
V memiliki urutan asam amino yang bervariasi dari satu antibodi
ke antibodi lainnya.
Umumnya antibodi terdiri atas sekelompok protein yang berada
pada fraksi-fraksi globulin serum. Fraksi-fraksi globulin serum ini
dinamakan imunoglobulin atau disingkat Ig. Imunoglobulin ini bermanfaat
apabila di dalam tubuh terjadi reaksi imun.
Manusia memiliki beberapa tipe imunoglobulin dengan berbagai
struktur. Adapun tipe-tipe imunoglobulin tersebut meliputi imunoglobin
M (IgM), imunoglobulin G (IgG), imunoglobulin A (IgA), imunoglobulin
D (IgD), dan imunoglobulin E (IgE).



Struktur dan Fungsi Antibodi Lengkap 9out of 10 based on 10 ratings. 9 user reviews.

Terimakasih telah Berkunjung dan Semoga Bermanfaat..


Tetap Update dan Dukung Saya Berbagi dengan
⇧⇧⇧ klik Tombol LIKE DI ATAS ⇧⇧⇧
☺☺☺ TERIMAKASIH ☺☺☺

BACA JUGA !!!!

1 comment:

  1. informasi yang sangat inovatif dan penuh inspiratif. kebanyakan blog yang saya kunjungi isinya tidak sebagus ini. saya merasa puas dengan apa yang di sajikan dalam blog ini. thanks gan.

    ReplyDelete